TARAKAN – PW: Melatih ketangkasan prajurit dalam bersenjata sekaligus meningkatkan naluri tempur dimedan tugas, usai pelaksanaan apel pagi tadi prajurit Pangkalan TNI AL (Lanal) Nunukan melaksanakan latihan rutin bongkar pasang senjata api (Senpi) yang berlangsung di Halaman Markas Komando (Mako) Lanal Nunukan, Jl. Ujang Dewa, Sedadap, Kecamatan Nunukan Selatan, Kabupaten Nunukan, Provinsi Kalimantan Utara, Rabu (17/06/20).
Latihan yang diikuti oleh seluruh prajurit tersebut, dipimpin lansung oleh Pauridik Pomal Lanal Nunukan Lettu Laut (PM) Suhartono. Adapun jenis senpi yang digunakan untuk latihan adalah laras panjang dan laras pendek yakni SS1, AK-47 dan Pistol FN. Selain untuk meningkatkan ketangkasan prajurit, latihan tersebut bertujuan untuk menghindari terjadinya kesalahan prosedur dalam penggunaan senpi pada saat terjun langsung dimedan tugas yang dapat mengakibatkan kerugian personel maupun material.