(Sidoarjo) PW : Prajurit Tidur Dalam (TD) Batalyon Infanteri 3 Marinir melaksanakan pembagian sembako, sebagai bentuk kepedulian atas dampak pandemi Covid-19 kepada warga di sekitar Batalyon Infateri 3 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Kamis (21/05/2020).
Kegiatan menjelang hari raya Idul Fitri 1441 H tersebut dipimpin oleh Letda Marinir Alfian Oridek Sada S. Tr. Han beserta prajurit Hiu Petarung memberikan sembako dengan mengunjungi langsung ke rumah warga.
Bakti Sosial tersebut diharapkan bisa bermanfaat dan membantu meringankan beban warga yang kurang mampu di tengah pandemi Covid-19, selain itu kegiatan tersebut juga sebagai wahana menjalin hubungan positif antara masyarakat dengan prajurit Korps Marinir TNI AL khusus nya prajurit Hiu Petarung Yonif 3 Marinir.
Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Mar Eko Budi Prasetyo menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan prajurit Yonif 3 Marinir yaitu membagikan sembako kepada warga kurang mampu di sekitar Yonif 3 Marinir.
“Semoga kegiatan yang dilakukan prajurit Yonif 3 Marinir menjadi ladang pahala, dan bantuan sembako dapat bermanfaat bagi masyarakat ditengah pandemi Covid-19,” pungkasnya.