Sorong, PW: Dalam upaya pencegahan penyebaran wabah Covid-19 berbagai macam cara banyak dilakukan, seperti hal nya yang dilakukan Pasukan Marinir 3 ( Pasmar 3 ) yang bekerja sama dengan Bank BNI cabang Sorong, Papua Barat memberikan ratusan paket sembako untuk masyarakat yang terdampak Covid-19 maupun masyarakat kurang mampu, Selasa (12/05/2020).
Penyerahan paket sembako tersebut diterima langsung oleh Komandan Pasmar 3 (Danpasmar 3) Brigjen TNI (Mar) Edi Juardi di lobby Mako Pasmar 3, Jl Sorong Klamono Km 16, Kel. Klablim, Distrik Klaurung, Kab. Sorong, Papua Barat.
Bantuan sembako tersebut merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat disekitar wilayah Sorong yang terdampak Covid-19. Adapun jenis paket sembako yang diberikan antara lain beras, mie instan, minyak goreng, gula, teh dan beberapa jenis sembako lainnya. Dengan adanya bantuan sembako ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 dan masyarakat kurang mampu yang ada di wilayah Sorong.
“Selain untuk beramal dihari yang penuh berkah ini, kegiatan ini juga guna mensukseskan program “Marinir Peduli Marinir Berbagi” yang telah dicanangkan oleh Komandan Koprs Marinir dengan harapan dapat membangun kedekatan antara masyarakat dengan prajurit Korps Marinir yang ada di wilayah Sorong”, ujar Danpasmar 3.
Disamping itu, acara ini juga merupakan salah satu bentuk kerjasama antara TNI Angkatan Laut Korps Marinir dengan Bank BNI yang selama ini sudah terjalin dengan baik.