Dandim 1802/Sorong Hadiri Rapat Forkompimda Dengan Forum Lintas Suku Asli Papua

Kota Sorong PW: Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Inf Budiman, SE,M.I.Pol, MM menghadiri rapat Forkompimda dengan Forum lintas suku Asli Papua terkait situasi Kamtibmas di Kota Sorong, acara tersebut diselenggarakan di Aula Samu Siret, Jalan Burung Kurana, Komplek Kantor Walikota Sorong, Kelurahan Remu Utara, Distrik Sorong, Kota Sorong. Selasa (26/01/2021).

Rapat yang bertujuan menyikapi adanya isu rasis yang beredar di Medsos yang di duga dilakukan oleh saudara Ambroncius Nababan melalui akun Facebooknya ditujukan kepada saudara Natalis Pigai dipimpin oleh Walikota Sorong Drs. Ec Lambertus Jitmau, MM dan di hadiri ± 25 orang.

Mengawali rangkaian kegiatan sambutan oleh Walikota Sorong Drs. Ec Lambertus Jitmau, MM, dalam sambutannya beliau menyampaiakan .Menyikapi situasi yang terjadi beberapa hari terakhir pemerintah dan aparat keamanan mencegah adanya hal-hal yang tidak diinginkan, saya mengundang bapak dan ibu sekalian menyamakan persepsi dan kembali kepada lingkungan suku masing-masing sampaikan kepada anak-anak muda jangan terprovokasi dan melakukan hal-hal yang dapat merugikan apalagi bongkar membongkar dan bakar-membakar jangan sampai terjadi seperti 2 tahun yang lalu.

Mari kita jaga kota ini keamanan dan ketertiban agar kita dapat melaksanakan aktivitas dengan tenang, kita sepakat kota Sorong aman Pribadi yang salah akan diberikan sanksi sesuai tindakan yang dilakukan.

Diwaktu yang berbeda Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Inf Budiman, SE,M.I.Pol, MM menyampaikan Mari kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena hari ini kita diberikan nikmat yang sehat dalam rangka melaksanakan tugas seperti hari ini.

Komitmen kita menjaga kamtibmas kota Sorong bukan hanya tugas walikota Dandim dan Kapolres tetapi tugas kita semua dengan cara di bidang masing-masing. Kita sudah komunikasikan dengan Kapolres untuk melakukan pelaporan situasi terkini dalam konteks mengantisipasi permasalahan yang terjadi.

Permasalahan yang dilakukan oleh satu orang jangan kita lebih cepat jari daripada cara berpikir kita pentingnya kita sampaikan kepada kita sendiri maupun masyarakat jangan memposting atau mengshare informasi yang dapat melukai atau mencederai kita semua walaupun kita beberapa tahun di sini tapi juga dapat merasakan.

Kita ikuti perkembangan dengan Kapolres dan oknum pelaku sudah di proses hukum dan dilaksanakan konferensi pers oleh Mabes Polri.

Jangan sampai terjadi seperti tahun 2019 sesuatu yang tidak kita harapkan seperti pembakaran kantor DPR Mari kita sama-sama sampaikan kepada masyarakat bahwa yang bersangkutan sudah bertanggungjawab tidak secara organisasi maupun keseluruhan sehingga situasi kota Sorong dapat kondusif dan kegiatan lainnya yang dapat menimbulkan kerusakan tidak terjadi.

Mari kita sama-sama jaga kota Sorong agar tetap aman sehingga aktivitas dapat berjalan dengan baik kiranya Tuhan memberkati hari ini dan selama-lamanya amin.

Walikota Sorong Drs. Ec Lambertus Jitmau, MM menutup rangkaian kegiatan dengan meyampaikan hasil kesepakatan rapat, Mari kita bergandengan tangan bersama-sama mengatasi hal-hal yang tidak diinginkan kita sepakat menjaga keamanan kita ingin kota yang aman dan damai agar kita semua tenang kita dapat beraktivitas sesuai dengan bidang masing-masing dan forum lintas suku asli Papua yang bertanggungjawab kepada lingkungan masing-masing

Turut hadir dalam kegiatan AKBP Ary Nyoto Setiawan, S.I.K, MH (Kapolres Sorong Kota),Drs. Yakob M. Karet M.Si (Sekda Kota Sorong ), Tamrin Tajudin ST MM (Asisten 2 kota Sorong),Henrikus Momot, SE (Kakesbangpol Kota Sorong), dan Forum lintas kepala suku Asli Papua.

Related posts