Wujud Kepedulian, Danyonif 5 Marinir laksanakan Kunjungan Sosial

Dispen Kormar, TNI Angkatan Laut ( Surabaya) PW : Sebagai wujud kepedulian komandan terhadap prajuritnya, Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Herry Suryono di dampingi Ketua Jalasenastri Ranting D Korcab Pasmar 2 melaksanakan Kunjungan Sosial (Kunsos) kepada prajuritnya yang sedang dirawat di RS. AL Dr. Ramelan dan RS. Al-Irsyad, Surabaya, Jawa Timur. kamis (14/03/2025).

Dalam kunjungan sosial tersebut Danyonif 5 Marinir menjenguk Kopka Marinir Sukri Pranata yang saat ini sedang mengalami sakit dan masih dalam perawatan kesehatan di RS. AL Dr. Ramelan.

 

Pada kesempatan yang sama juga dilaksanakan kunjungan sosial yang dilaksanakan oleh Perwira Yonif 5 Marinir Lettu Marinir Irwan Adi Nugroho bersama Taruna AAL Korps Marinir Tingkat IV angkatan 70 yang sedang melaksanakan Latihan Praktek Pasukan (Latekpas) di Yonif 5 Marinir mengunjungi Ny. Evry Dwi Prasetya istri dari Kopda Marinir Sastra Marten yang sedang melaksanakan pemulihan kesehatan pasca melahirkan di RS. Al-Irsyad.

 

Letkol Marinir Herry Suryono menyampaikan bahwa tujuan dari kunjungan tersebut adalah untuk memberikan motivasi dan semangat serta ketabahan terhadap keluarga maupun prajurit yang saat ini sedang menjalani perawatan kesehatan serta sebuah bentuk perhatian dan kepedulian sosial dari pimpinan kepada anggotanya.

 

Tidak lupa pula Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir juga mengucapkan selamat kepada Kopda Marinir Sastra Marten dan Ny. Evry Dwi Prasetya yang telah telah dikaruniai seorang anak laki-laki dalam keadaan sehat dan selamat, “Semoga kelak menjadi anak yang taat kepada tuhan dan berbakti kepada kedua orang tua,” pungkas Letkol Marinir Herry Suryono.

Related posts