Kenalkan Profesi Korps Marinir, Yonmarhanlan XII Terima Kunjungan Siswa SDN 06 Mempawah Hilir

Mempawah, PW: TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar1 (Mempawah). Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XII Pontianak menerima kunjungan anak-anak sekolah dari pelajar Sekolah Dasar Negeri (SDN) 06 Mempawah Hilir yang berlangsung di Mako Yonmarhanlan XII Jl. Arani Kuala Secapah RT 11/RW 06, Kec. Mempawah Hilir, Kab. Mempawah, Kalimantan Barat, Senin (09/12/2024)

Didampingi oleh 5 orang guru, sebanyak 35 siswa disambut dan dipandu oleh Serda Mar Raihan bersama beberapa anggota Yonmarhanlan XII lainnya. Anak-anak diajarkan berbagai materi dasar Peraturan Baris-Berbaris (PBB) seperti sikap sempurna, sikap istirahat, dan cara penghormatan yang benar. Selain itu, mereka juga dikenalkan dengan seragam dinas, peralatan utama sistem senjata (Alutsista) yang ada di Yonmarhanlan XII, serta sejarah dan tugas-tugas Korps Marinir.

Kepala SDN 06 Mempawah Hilir, Ibu Susi Ekowati, M.Pd., menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari agenda rutin sekolah. Tujuannya adalah untuk mendekatkan siswa dengan profesi TNI, sehingga diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta terhadap tanah air dan TNI, serta meningkatkan kedisiplinan siswa.

Di tempat yang berbeda, Danyonmarhanlan XII Pontianak Mayor Marinir Agus Mutaqim, S.E., M.Tr.Opsla., menyambut baik kunjungan tersebut dan menegaskan bahwa Yonmarhanlan XII ini selalu terbuka bagi sekolah-sekolah yang ingin melakukan kunjungan edukatif dan Kunjungan semacam ini diharapkan tidak hanya memberi pengalaman berharga bagi siswa, tetapi juga membentuk rasa nasionalisme.

Related posts