JELANG HARI DHARMA SAMUDERA TAHUN 2024, LANTAMAL XIII LAKSANAKAN ZIARAH ROMBONGAN

 

TNI AL, Tarakan, 12 Januari 2024 – Komandan Lantamal XIII Laksamana Pertama TNI Deni Herman, S.T., M.A.P., M. Tr.Opsla., CHRMP., CFrA. diwakili oleh Asisten Personalia (Aspers) Danlantamal XIII Kolonel Laut (KH) Drs. Niam Maskuri bertindak sebagai Pimpinan Ziarah Rombongan dalam rangka Hari Dharma Samudera Tahun 2024, yang bertempat di Taman Makam Pahlawan Dwikora Kota Tarakan Jalan Kusuma Bangsa, Kelurahan Lingkas Ujung, Kecamatan Tarakan Timur, Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara. Jum’at (12/01).

Hari Dharma Samudera diperingati untuk mengenang pertempuran yang terjadi di Laut Arafuru (Aru) antara Angkatan Laut Indonesia dengan Angkatan Laut Belanda untuk mempertahankan Irian Barat agar tidak jatuh ke tangan Belanda.

Kegiatan yang dilaksanakan meliputi penghormatan kepada arwah para Pahlawan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga oleh pimpinan ziarah dan dilanjutkan dengan pelaksanaan tabur bunga di makam para Pahlawan. Selama pelaksananan kegiatan ziarah rombongan berjalan khidmad, tertib, lancar dan aman.

Adapun diakhir ziarah tersebut juga dilaksanakan pemberian tali asih kepada penjaga Taman Makam Pahlawan Dwikora Tarakan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, para Asisten Danlantamal XIII, para Kasatker Lantamal XIII, para Perwira, Bintara, Tamtama, prajurit Yonmarhanlan XIII, perwakilan Jalasenastri serta PNS Lantamal XIII.

Related posts