TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) PW : Tim Binsat Batalyon Infanteri 1 Marinir yang biasa disebut Gung Ho Marines Buaya Petarung berhasil menjadi tim yang terbanyak memenangkan materi pada lomba Binsat tingkat Pasmar 2 yang di gelar di Surabaya dan Gedangan Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (15/09/2023)
Dalam Lomba Binsat tingkat Pasmar 2 yang diselenggarakan selama enam (6) hari mulai tanggal 8 hingga 15 September 2023, dengan 5 materi yang dilombakan yaitu, Menembak, Cross Country, Renang Militer, Speed March dan Halang Rintang. Dari ke lima cabang yang dilombakan, Tim Binsat Batalyon Infanteri 1 Marinir berhasil menjadi juara pertama pada tiga materi lomba yaitu Cross Country, Renang Militer dan Halang Rintang.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla menyampaikan terimakasih dan rasa bangga yang setinggi-tingginya kepada tim Binsat Yonif 1 Marinir yang berhasil mengalahkan 15 tim dari Satlak Pasmar 2, selain itu Danyonif 1 Marinir mengharapkan kepada Tim Binsat agar terus berlatih untuk menyongsong lomba Binsat tingkat Kormar untuk menjadi terbaik.
“Tetap semangat dan terus tingkatkan kemampuan kita agar dapat mengharumkan nama Batalyon Infanteri 1 Marinir dan Korps Marinir”, pesan Danyonif 1 Marinir.