(Pasmar 2). Dalam rangka pekan orientasi kesenjataan Marinir bagi siswa Latsarmil Komponen Cadangan (Komcad) Matra Laut Tahun 2023, sejumlah material tempur Menart 2 Mar turut digelar di Lapangan Apel Kesatrian Sutedi Senaputra Karang Pilang Surabaya. Minggu (25/06/2023).
Komponen Cadangan (Komcad) adalah elemen penting sebagai strategi antisipatif agar segenap bangsa siap menghadapi ancaman dan gangguan. Tak hanya itu, Komcad juga berguna untuk menjaga keutuhan wilayah, serta melindungi keselamatan bangsa
Sedangkan Komcad Matra Laut merupakan komponen masyarakat yang telah diseleksi dan dilatih untuk disiapkan sebagai alat pertahanan yang digerakkan melalui mobilisasi dalam keadaan perang untuk meningkatkan kekuatan TNI Angkatan Laut.
“Dengan digelarnya beberapa alutsista Korps Marinir akan menjadi instrumen bagi siswa untuk menambah wawasan dan pengetahuan juga untuk memperkuat rasa nasionalisme dan patriotisme, sebab sistem pertahanan jadi kebutuhan mendasar bagi sebuah negara untuk menegakkan kedaulatan, salah satu perwujudannya adalah penguatan tambahan melalui Komcad yang berasal dari rakyat,” kata Danmenart 2 Mar Kolonel Marinir Gunawan Tri Utomo