Jelang Libur Hari Raya Idul Fitri, Danyonif 5 Marinir Berikan Arahan Kepada Prajuritnya

TNI AL, Kormar (Surabaya) PW : Menjelang datangnya hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyono, CTMP memberikan Jam Komandan kepada seluruh prajurit Gurita Cakti di Lapangan Apel Kesatrian Marinir Soeroto II Ujung, Semampir, Surabaya, Jawa Timur. Selasa (18/04/2023).

Dalam arahannya Danyonif 5 Marinir menekankan kepada seluruh prajurit “Gurita Cakti” untuk mengingat jati diri prajurit yaitu selalu terikat pada aturan dasar disiplin prajurit yang berlandaskan pada Sapta marga, Sumpah Prajurit dan Delapan wajib TNI serta tetap waspada dalam mengantisipasi kesiapsiagaan selama libur Hari Raya Idul Fitri.

Disampaikan juga agar prajurit yang merayakan hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah bersama keluarga dengan sebaik-baiknya serta tetap menjaga faktor keamanan dan kewaspadaan dalam menyikapi situasi dan kondisi yang berkembang saat ini, selalu pegang teguh ketentuan disiplin sebagai seorang prajurit.

“Bagi yang akan mudik, persiapkan segala sesuataunya dengan baik, gunakan jasa transportasi yang resmi, laporan ke petugas keamanan bila meninggalkan rumah, pastikan rumah yang ditinggal aman, pintu pagar, jendela terkunci, cabut alat yg berhubungan dengan listrik dan gas, selamat menjalankan Cuti Bersama Idul Fitri, pastikan aman sampai dengan kembali cuti, semoga Allah SWT selalu melindungi kita semua” pungkas Danyonif 5 Marinir.

Related posts