Komandan Lantamal XIII Tarakan Laksamana Pertama TNI Deni Herman, S.T., M.A.P, M.Tr.Opsla., CHRMP., CFrA., menghadiri acar pembukaan acara Muktamar XVIII Pemuda Muhammadiyah yang dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia Bapak Ir. Joko Widodo di BSCC DOME Jln. Ruhui Rahayu No. 1 Kel. Sepinggan Baru Kota Balikpapan Prov. Kalimantan Timur. (22/3/2023)
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Mantan Presiden Ke-V Megawati Soekarno Putri, Menteri BUMN RI, Bpk. H. Erick Thohir, Menteri Agama RI, Bpk. Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Sosial RI, Tri Risma Harini, Menteri ATR RI, Marsekal Purn Hadi Cahyanto, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, Kapolri Jenderal Polisi Listiyo Sigit Prabowo, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Gubernur Kalimantan Timur im, H. Isran Noor.
Presiden Republik Indonesia Bapak Ir. Joko Widodo menyammpaikan karena Indonesia akan menghadapi bonus demografi, di mana pemuda Indonesia pada 2023 berjumlah 66,3 juta. Oleh sebab itu ke depan pemuda memiliki posisi penting bagi Indonesia.
Sementara itu, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dalam sambutannya menyinggung tentang kata negarawan yang ada dalam tema Muktamar ke-XVIII Pemuda Muhammadiyah. Merujuk pada istilah Arab, negarawan disebut sebagai Futuwwah yang berasal dari kata Alfatah yang artinya pemuda atau kesatriaan.