(Sidoarjo), PW: Menjelang pelaksanaan latihan, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan pemantapan materi Pendaratan Khusus (Ratsus) di Yonif 1 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (07/09/2020).
Kegiatan yang dipimpin Letda Marinir Kris Siswanto tersebut bertujuan untuk menyegarkan kembali tentang pengetahuan teknik dan taktik dalam melaksanakan Ratsus.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta, M.Tr. Opsla menyampaikan bahwa kegiatan tersebut untuk mengasah kemampuan prajurit Yonif 1 Marinir sehingga profesionalisme prajurit akan terasah, sehingga dapat mendukung optimalnya pelaksanaan tugas Korps Marinir dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Letkol Marinir Aang Andy Warta, M.Tr. Opsla berharap prajurit Yonif 1 Marinir mampu menguasai teknik dan taktik dalam melaksanakan Pendaratan Khusus (Ratsus) dengan baik.