AMBON PW. Kasdam XVI/ Pattimura, Brigjen TNI Asep Abdurachman mewakili Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa, S.E., M.M., membuka Briefing Awal Latihan Pemantapan Satuan Intelijen Deninteldam XVI/ Pattimura TA. 2022, di Mako Deninteldam, Senin (28/11/2022).
Briefing Awal Latihan Pemantapan Satuan Intelijen ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan intelijen bagi personel Deninteldam XVI/ Pattimura, agar mampu mendukung pelaksanaan tugas pokok sesuai dengan dinamika perkembangan yang ada.
Dalam amanat Pangdam yang dibacakan oleh Kasdam, mengatakan aparat intelijen harus meningkatkan kepekaan, ketajaman dan ketanggapsegeraan serta kemampuan analisis dalam mengamati setiap perkembangan situasi yang terjadi dan melakukan langkah-langkah pencegahan dan penanganan secara tepat guna mengantisipasi setiap potensi kerawanan yang mungkin timbul.
“Dengan latihan pemantapan Intelijen ini, saya berharap kepada peserta latihan dapat lebih menguasai dan meningkatkan kemampuan teknik dan taktik intelijen serta mampu mengaplikasikannya di lapangan” harap Kasdam saat membacakan amanat Pangdam.
Diakhir amanat, Kasdam berpesan kepada seluruh peserta latihan agar, melaksanakan latihan ini dengan baik, bersemangat dan penuh rasa tanggung jawab, mengikuti dan laksanakan aturan dan Protap yang berlaku dalam latihan serta memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan dalam setiap pelaksanaan kegiatan.
Pejabat yang turut hadir dalam kegiatan ini diantaranya, Kapoksahli Pangdam XVI/Pattimura Brigjen TNI Syaepul Mukti Ginanjar, Danrindam XVI/Pattimura, Asintel Kasdam XVI/Pattimura, Kakumdam XVI/ Pattimura, Kasi Intelrem 151/ Binaiya, dan Wadanpomdam XVI/Pattimura…@/red