(Surabaya). Dalam rangka meningkatkan profesionalisme prajurit, Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) mengerahkan prajurit dan Kendaraan tempur (Ranpur) BTR 50 PM, mendukung pelaksanaan Latihan praktek (Lattek) mengemudi Ranpur Pusat Pendidikan Kavaleri (Pusdikkav) Marinir di Bhumi Marinir, Karangpilang, Surabaya. Jumat (23/09/2022).
Bersama personel Pusdikkav, prajurit Fighter Sejati Yonranratfib 2 Mar yang terlibat pada materi kegiatan latihan mengemudi lebih difokuskan pada kemampuan teknis operasional Ranpur, taktik manuver dan komunikasi Kru Ranpur dalam menentukan gerakan taktis pada saat melakukan mobilitas Ranpur sebagai upaya dalam meningkatkan keterampilan pengemudi Ranpur.
Komandan Yonranratfib 2 Marinir Letkol Marinir Kuswandi, S.H., M.Tr.Opsla., menyampaikan, dukungan kendaraan tempur dan prajurit Yonranratfib 2 Mar sebagai Kru Ranpur pada pelaksanaan kegiatan latihan bersama Pusdikkav diharapkan nantinya dapat memotivasi dan menjadikan latihan ini sebagai sarana untuk mengasah dan meningkatkan kemampuan prajurit dalam mendukung mobilitas Ranpur bermanuver di segala bentuk medan pertempuran.
“Untuk itu pelihara dan tingkatkan terus pengetahuan serta keterampilan mengemudi, baik aspek darat maupun aspek laut,” tambah Komandan.