Kota Sorong PW- (22/09/2022) – Babinsa Koramil 1802-02/Sorong Barat Peltu Wasis memberikan pelatihan peraturan baris – berbaris kepada peserta prajabatan Pemda Kota Sorong. Bertempar di Halaman Walikota Sorong.
Dalam kesempatan Babinsa jajaran Kodim 1802/Sorong mengatakan memberikan pembekalan PBB kepada peserta pra jabatan yang ada di pemerintahan kota Sorong bertujuan untuk melatih kedisiplinan, loyalitas serta melatih kerjasama mereka. Sehingga kedepan mereka dapat menerapkannya di lingkungan kerja masing-masing,
“Materi latihan PBB yang diberikan sangat dasar seperti jalan ditempat, hadap kiri dan kanan serta senam pagi. Selain gerakan Babinsa juga menyampaikan nilai – nilai yang terkandung dalam Pancasila agar selalu semangat dalam melaksanakan kegiatan” Ungkap Peltu Wasis.
Dalam waktu yang sama Bapak Ahmad peserta pra jabatan mengungkapkan bahwa Bapak Babinsa Koramil 1802-02/Sorong Barat sangat berpengalaman dalam memberikan materi dan kami cukup paham maksud tujuannya. Dan kami tidak lupa juga mengucapkan Terima kasih yang telah sabar dan semangat untuk melatih kami. Tutupnya.