Pulang Pisau – Polsek Maliku, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, optimalkan sitkamtibmas diwilkumnya dalam kondisi aman pasca Pemerintah resmi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM), termasuk Pertalite, Solar Subsidi, dan Pertamax, Minggu (04/09/2022) Siang.
Pada hari Minggu tanggal 04 September 2022 skj. 09.40 wib, bertempat di SPBU Desa Purwodadi Kec. Maliku, Personel Polsek Maliku dipimpin Kanit 3 SPK Aiptu Yuniwan Lukman melaksanakan Monitoring serta Pengamanan dilingkungan SPBU Pasca kenaikan harga BBM, hasil pelaksanaan kegiatan pasca kenaikan harga BBM tidak terjadi Antrian saat pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM), warga yang mengisi BBM sangat tertib
Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K., melalui Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H., menyampaikan, kenaikan harga BBM ini disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri ESDM Arifin Tasrif, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini, kenaikan harga BBM ini dilakukan bukan tanpa alasan, terdapat sejumlah pertimbangan yang telah dilakukan untuk mengambil keputusan ini
“Komitmen kami dalam mendukung program Pemerintah yaitu menjaga dan mengawal kebijakan Pemerintah dengan menjaga sitkamtibmas tetap kondusif”, tutup Kapolsek Maliku Ipda Laaser Kristovor, S.H.