Olahraga Menjadi Rutinitas Prajurit Yonif 5 Marinir Dalam Menjaga Kesehatan

(Surabaya), PW: Seluruh prajurit Batalyon Infanteri 5 Marinir (Yonif 5 Marinir) melaksanakan pembinaan fisik guna menjaga kesehatan dengan melakukan olahraga di lingkungan Ksatrian Marinir Suroto II Ujung, Semampir, Surabaya. Jumat (14/08/2020).

Beragam upaya pembinaan terus dilakukan oleh prajurit Yonif 5 Marinir dalam menjaga kesehatan tubuh, salah satunya melalui olahraga senam dilanjutkan lari keliling dengan menempuh jarak sejauh 4 Km dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan pencegahan penyebaran virus corona dengan melaksanakan Physical Distancing dan menggunakan masker.

Perwira Seksi Operasi (Pasi Ops) Yonif 5 Marinir Mayor Marinir Haris Tri Purnama mengatakan, kegiatan olahraga yang rutin dilakukan oleh prajurit Yonif 5 Marinir setelah melaksanakan apel pagi tersebut membuat keteraturan dan keseimbangan berat badan, terpeliharannya kesehatan tubuh serta menjadikan badan lebih bugar dan akan sangat membantu dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Disela-sela kegiatan, Danyonif 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr.Hanla menyampaikan bahwa program olahraga rutin tersebut wajib diikuti oleh seluruh prajurit Yonif 5 Marinir demi menjaga kesehatan dimasa pandemi Covid-19.

“Laksanakan kegiatan olahraga dengan ikhlas, riang dan gembira, sehingga dengan adanya program ini pencapaian postur tubuh ideal dan kesehatan prajurit benar-benar terpelihara dengan baik,” ucap Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr.Hanla.

Related posts