(Pasuruan) Prajurit Mako Kima Komando Latih Korps Marinir (Kolatmar) melaksanakan latihan renang guna membina kemampuan dan ketahanan fisik prajurit dalam rangka Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW III di kolam renang Banyu Biru Grati, Pasuruan, Jumat (26/08/2022).
Kegiatan diawali dengan senam pemanasan untuk kekuatkan otot kaki dan perut, kemudian dilanjutkan dengan renang percobaan sejauh 50 meter dan pelaksanaan renang 150 meter, peregangan dan evaluasi mengakhiri kegiatan tersebut.
Dankima Kolatmar Mayor Marinir Suhari selaku tertua kegiatan menyampaikan, memelihara dan meningkatkan kemampuan serta ketrampilan perorangan dalam berenang secara terencana bertahap dan berkelanjutan sebagai tindak lanjut dari pimpinan atas dalam membangun SDM unggul dan profesional juga salah satu kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh setiap prajurit.
“Tetap utamakan faktor keselamatan, cek pesonil dan material, tetap semangat dengan badan sehat siap kita laksanakan tugas dengan baik,” pungkasnya.