Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi Di Gedung Negara Grahadi

(Surabaya). Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun 2022. Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir Kolonel Marinir Muhammad Rizal mewakili Danpasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan menghadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi di Gedung Negara Grahadi Jl. Gubernur Suryo Kec. Genteng Kota Surabaya, Jawa Timur. Rabu (17/08/2022).

Pada pelaksanaan upacara bertemakan “Pulih lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”, sebagai Irup Gubernur Provinsi Jawa Timur Ibu Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si.

Rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77, dimulai dengan penampilan tarian Kolosal Sumpah Palapa, kesenian Reog Ponorogo, Drum Band Genta Buana SMA Negeri V Brawijaya dan persembahan lagu-lagu perjuangan oleh paduan suara siswa pelajar dilanjutkan upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi.

Kegiatan tersebut dihadiri Forkopimda Jawa Timur, Pejabat TNI-POLRI dan Konsulat Negara Sahabat.

Related posts