Sorong, PW: Akibat hujan deras yang mengguyur Kampung Teluk Tidore Kelurahan Makbon, mengakibatkan tanah longsor yang menutupi badan jalan utama keluar dan masuknya kendaraan.
Berkaitan dengan hal tersebut dipimpin Danramil 05/Makbon Kodim 1802/Sorong Kapten Inf Anwar Koly bersama anggota melaksanakan karya bakti bersama dengan masyarakat membersihkan sisa tanah akibat longsor, Senin (03/08/2020).
Danramil 05/Makbon Kodim 1802/Sorong Kapten Inf Anwar Koly mengatakan, kondisi cuaca dalam beberapa hari terakhir memang kurang bersahabat. Hal ini mengakibatkan adanya tanah longsor di beberapa daerah wilayah Kota Sorong, diantaranya Kampung Teluk Tidore Kelurahan Makbon Kota Sorong.
Menurut Kapten Inf Anwar Koly, kegiatan kerja bakti tersebut merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Ia berharap kehadiran anggota TNI membuat warga semakin semangat dalam bekerja bakti.
Kami kerahkan sejumlah Babinsa Koramil 05/Makbon untuk melaksanakan operasi membantu korban longsor,” disela kerja bakti membersihkan material longsoran yang menutup akses jalan di Kampung Teluk Tidore Kelurahan Makbon Kota Sorong..
Sementara itu Kepala Kampung Bapak Buji mengungkapkan longsor yang terjadi sempat menutup jalan sehingga warga yang akan melintas jadi terhambat. Ia mengapresiasi sinergi yang dilakukan TNI membersihkan sisa longsoran di wilayahnya.