“NYAPU” Nyukcruk Situs Ngarumat Karamat Budaya Masyarakat Desa Panjalu Kabupaten Ciamis Mulai di Lestarikan.

Ciamis – PW. Nyapu merupakan budaya masyarkat Desa Panjalu Kabupaten Ciamis yang dari dahulu selalu dilaksanakan oleh warganya, Banyaknya situs dan keramat yang ada di Desa Panjalu yang perlu di lestarikan dan ditulis sebagai bagian dari sejarah Panjalu. Kegiatan ini dilaksanakan oleh masyarakat Dusun Simpar Desa Panjalu dengan membersihkan seluruh situs dan keramat yang ada di daerah tersebut. Kamis 23/6/2022

Kepala Desa Panjalu Yuyus Surya Abdinegara disela sela kegiatannya mengatakan, Budaya ini diharapkan jadi pemersatu masyarakat Desa Panjalu. Ke depan, kegiatan ini akan rutin dilakukan di setiap dusun yang ada di Desa Panjalu yang di awali di Dusun Simpar, Masyarakat berharap kegiatan ini bisa dilakukan setiap satu bulan sekali.

“Kegiatan ini sebagai upaya dari tokoh masyarakat untuk mengenalkan generasi muda tentang keberadaan leluhurnya, Diambilnya kata nyapu berarti bersih bersih, maka di setiap kegiatan nyapu ini sebagian masyarakat ikut serta dalam membersihkan makam leluhurnya,” ungkapnya.

” Besar harapan dengan konsep budaya nyapu ini menjadi sebuah wadah pemersatu bagi masyarakat desa Panjalu dalam membangun dan menjaga desa Panjalu itu sendiri,” harapnya.

Salah satu tokoh masyarkat Panjalu yang tinggal di kota Bandung H. Dodi mengatakan sangat bagus kegiatan nyapu ini dilestarikan dan dimasukan sebagai budaya untuk masyarakat Panjalu, Sebagai penghormatan anak cucu kepada orang tua, karena tanpa mereka kita tidak mungkin ada.

“Semoga kegiatan ini bisa rutin dilaksanakan oleh masyarakat Panjalu, saya yang tinggal di bandung saja insya Alloh setiap kegiatan ini akan hadir dan mengikuti semua prosesnya dari awal sampai akhir, Melihat antusias warga sangat tinggi menjadi pemicu semangat untuk melestarikan budaya ini sebagai bakti kami selaku anak cucu dari para leluhur Panjalu,” pungkasnya.

FAI

Related posts