Pembekalan Komcad, Dandim 1008/Tbg : Jangan Sia-siakan Kesempatan Emas

TABALONG-PW: Komandan Kodim 1008/Tabalong Letkol Inf Dhuwi Hendradjaja, S.Sos., M.I.Pol memberikan pembekalan kepada sebanyak 58 calon Komponen Cadangan (Komcad).

Senin, 18/04. Pembekalan berlangsung di Aula Pandu Sakti Makodim 1008/Tabalong, Jalan Jaksa Agung Soeprapto Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong.

Konsep bela negara melalui Komcad ini dimaksudkan untuk memperbesar dan memperkuat kekuatan dan kemampuan komponen utama dalam menghadapi ancaman militer.

Adapun syarat-syarat yang harus dipenuhi calon Komponen cadangan antara lain, beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia pada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun, sehat jasmani dan rohani, tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Polri.

Dalam kesempatan ini, Dandim memberikan motivasi kepada para calon Komcad “Masih ada waktu sebelum seleksi, manfaatkan sebaik mungkin untuk mempersiapkan diri baik fisik maupun kesehatan, berolahraga dan menerapkan pola hidup sehat” kata Dandim.

Lanjutnya, jangan sia-siakan kesempatan emas untuk menjaga ibu pertiwi kita, tetap semangat semoga dalam seleksi nanti kalian bisa diterima semua. (red/mask95).

Related posts