Peduli Dengan Warga, Prajurit Yonif 2 Marinir Berbagi Nasi Kotak Gratis

Jakarta, PW: Guna mempererat silaturahmi dan sinergitas serta membantu masyarakat, Prajurit Batalyon Infanteri 2 Marinir (Yonif 2 Marinir) menggelar bakti sosial dengan membagikan nasi kotak gratis kepada warga masyarakat yang membutuhkan di sepanjang jalan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Jumat (28/01/2022).

Kegiatan sosial bertema “Jum’at Berkah” yang dilaksanakan rutin setiap hari Jum’at ini adalah bentuk kedekatan prajurit Yonif 2 Marinir kepada masyarakat untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya, mudah-mudahan kegiatan ini mampu memberikan manfaat bagi masyarakat untuk menolong saudara-saudara kita yang membutuhkan akibat terdampak covid-19.

Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir Letkol Marinir Sri Utomo, M.Si(Han)., M.Tr, Opsla, menyampaikan, semoga kegiatan ini dapat memotivasi prajurit Yonif 2 Marinir lainnya untuk rajin berbagi dan bisa menolong warga yang kurang mampu.

Selama kegiatan  berlangsung, berjalan tertib, lancar dan aman dengan tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19.

Related posts