Prajurit Kima Menkav 2 Marinir Tingkatkan Skill Menembak

(Surabaya), PW: Untuk meningkatkan kemampuan menembak, prajurit Kompi Markas Menkav 2 Marinir melaksanakan latihan menembak senjata laras panjang dalam rangka Latihan Perorangan Dasar (LPD) TW I TA. 2022 di Lapangan Menkav 2 Mar, Kesatrian Marinir Soepraptono, Semarung , Ujung Surabaya, Jawa Timur. Senin (24/01/2022).

Pada pelaksanaan menembak kali ini diikuti prajurit organik satuan dan para prajurit Bintara dan Tamtama Remaja yang baru masuk satuan Lapis Baja Menkav 2 Mar, pelaksanaan menembak menggunakan senjata laras panjang jarak 100 meter dengan 3 sikap yaitu tiarap, duduk dan berdiri.

Skill menembak merupakan salah satu kemampuan yang wajib dimiliki setiap prajurit, karena senjata laras panjang di Satuan menjadi perlengkapan organiknya yang selalu melekat, baik dalam latihan maupun penugasan. Diharapkan dengan latihan ini prajurit dapat memahami karakteristik senjatanya masing-masing.

Latihan menembak ini diawali dengan briefing oleh Lettu Mar Susanto Selaku Perwira Pelaksana Latihan (Palaklat) menyampaikan, tujuan dari latihan menembak ini yaitu untuk meningkatkan kemampuan dan ketangkasan prajurit dalam menggunakan senjata perorangan.

“Utamakan faktor keselamatan baik personel dan material, laksanakan prosedur menembak sesuai yang disampaikan pelatih dan instruktur yang berada di lapangan, serap ilmu yang sudah kalian dapatkan, bagaimana membuat gambar bidik dan titik bidik yang benar mengarah ke sasaran, harapannya nanti bermanfaat menjadi bekal dalam melaksanakan latihan dan penugasan,” tambahnya.

Related posts