Belawan, PW: Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I melaksanakan kegiatan pengenalan Dasar Alat Selam kepada prajurit Yonmarhanlan I dan Satuan Patroli (Satrol) Lantamal I, kegiatan dilaksanakan di Lapangan Apel Mako Yonmarhanlan I Jl. Serma Hanafiah No. 1 Belawan, Selasa (18/01/2022).
Pengenalan dasar alat selam yang disampaikan oleh Instruktur Selam Serda Mar (IAM) Suprianto, bertujuan untuk melatih kemampuan dibidang scuba diving dengan tujuan untuk mendukung tugas pokok dan tugas kemanusiaan.
Danyonmarhanlan I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar mengatakan, “Kegiatan ini sangat penting untuk dimiliki prajurit matra laut, sehingga apabila dihadapkan dengan tugas di dalam air, prajurit telah memiliki kemampuan menyelam (diving) yang mumpuni. Untuk itu laksanakan kegiatan ini dengan sungguh-sungguh, tanyakan hal-hal sekecil apapun kepada pelatih agar nantinya setiap personel yang ikut kegiatan ini tidak diragukan kemampuannya, “tegas Mayor Marinir Indra F. Umar.
Pengenalan dasar alat selam dan cara penggunaannya ini langsung dipandu oleh pelatih Serda Mar (IAM) Suprianto, yang sebelumnya pernah Bintara ini sebagian besar masa dinasnya bergabung di pasukan khusus TNI AL Denjaka (Detasemen Jalamangkara).
Kegiatan diawali dengan Instruktur Selam Serda Mar (IAM) Supriyanto mengenalkan satu persatu bagian dari alat selam dan fungsinya, kemudian cara menggunakan alat selam yang benar dan aman dan dilanjutkan praktek menggunakan alat selam saat penyelaman.
Disampaikannya bahwa,“Menyelam membutuhkan latihan yang intensif, terkontrol dan berkelanjutan. Menyelam bukan hanya sekedar menggunakan alat dan kemudian terjun ke dalam air, namun harus mengikuti aturan yang benar dan aman agar resiko dalam kegiatan penyelaman dapat terhindarkan. Dan untuk melaksanakan aktivitas penyelaman dibutuhkan pelatihan secara berjenjang dan terukur serta mengenal berbagai alat sesuai dengan perkembangan teknologi bidang penyelaman, “tutur Serda Mar (IAM) Suprianto.
Setelah mendapatkan pelatihan ini, nantinya kegiatan ini akan dilaksanakan secara berlanjut sampai peserta dapat melaksanakan penyelaman dengan mahir.
Kegiatan pengenalan dasar alat selam berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan untuk meminimalisir penularan covid-19.