TERNATE PW. Dalam upaya penyebaran virus Covid 19 dan meyakinkan warga masyarakat sudah di vaksin jajaran Kodim 1501/Ternate melaksanaan pemeriksaan kartu sertifikat vaksin bersama Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas kesehatan (Dinkes) Kota Ternate melaksanakan pemeriksaan kartu sertifikat vaksin di beberapa tempat terutama di pelabuhan, bandara dan pasar yang menjadi pusat keramaian dan pintu keluar masuk khususnya di kota seperti halnya di pelabuhan Speed boat Kelurahan Dufa-dufa, Kec. Ternate Utara, Kota Ternate, Maluku Utara, Selasa, 28/12/201.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Kodim Ternate dan jajarannya bersama dinas terkait di pelabuhan Speed boat Dufa-dufa yang dipimpin oleh Mayor Inf Hidayat ini merupakan upaya dalam rangka percepatan vaksinasi yang merupakan program pemerintah untuk memutus penyebaran mata rantai covid – 19 khususnya di wilayah Kota Ternate dengan melakukan pemeriksaan Kartu sertifikat Vaksin.
Kegiatan ini untuk menumbuhkan kesadaran bagi warga masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan (Prokes) Covid 19 yang sampai saat masih ada di wilayah kita, jika dalam pemeriksaan kartu sertifikat vaksin apabila kedapatan
yang belum mendapatkan vaksinasi Covid19, maka petugas akan mencatat dan di arahkan untuk ke Puskesmas puasa di arahkan ke Kesehatan Korem 152/Baabullah untuk dilakukan pembrian vaksin, dan di tempat tersebut tentunya akan melalui tahapan pemeriksaan kesehatan dan screening oleh tim kesehatan dan dinyatakan sehat serta bisa mendapatkan vaksin maka langsung akan dilaksanakan pemberian penyuntikan vaksinasi,”Tandas Mayor Hidayat.
Babinsa juga menambahkan bahwa sebelum pelaksanaan pemeriksaan kartu sertifikat petugas sudah menyampaikan himbauan kepada warga masyarakat apabila dalam bepergian warga wajib membawa kartu sertifikat vaksinasi sebagai bukti yang bersangkutan telah melaksanakan vaksin.
” Semoga dengan adanya pemeriksaan ini prosentase warga yang sudah melaksanakan vaksinasi bisa mencapai target sesuai dengan instruksi pemerintah pusat “.Tandas Serda Kusno…@/red