Tangerang, PW: TNI Angkatan Laut peduli serta mensukseskan program Pemerintah tentang Vaksinasi satu juta dosis perhari, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) III Jakarta dengan derap langkah penuh semangat memberikan edukasi tentang Vaksinasi sekaligus memberikan pengamanan kepada warga maritim yang akan melaksanakan Vaksinasi Covid-19 di wilayah kerja Lantamal III dalam hal ini Yonmarhanlan III Jakarta, dilaksanakan di Posal Tanjung Pasir, Tangerang Banten, Minggu (15/08/2021).
Kegiatan pengamanan serbuan vaksinasi TNI Angkatan Laut kali ini dipimpin oleh Letda Marinir Eko Andrianto yang sehari-hari menjabat sebagai Komandan Pleton Baterai Arhanud Yonmarhanlan III, dengan melibatkan unsur unsur Kesehatan TNI Angkatan Laut, Diskes Lantamal III dan Diskes Kolinlamil serta berkolaborasi dengan Puskesmas dan relawan setempat.
Ditempat yang sama Komandan Yonmarhanlan III, Mayor Marinir Amin Surya Laga, S. E., M.Tr. Opsla., yang hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan “vaksinasi atau imunisasi bertujuan untuk membuat sistem kekebalan tubuh seseorang mampu mengenali dan dengan cepat melawan bakteri atau virus penyebab infeksi. Tujuan yang ingin dicapai dengan pemberian vaksin Covud-19 adalah menurunnya angka kesakitan dan angka kematian akibat virus ini.
Serta sebagai wujud kontribusi kita kepada Negara dan Rakyat Indonesia, untuk mensukseskan Vaksinasi nasional sebagai upaya ikhtiyar untuk mengakhiri Pandemi Covid 19.”