TABALONG-PW:Babinsa Koramil 1008-04/Tanta Serda Herwantoro bersama petugas Puskesmas Murung Pudak melaksanakan pengawasan dan pengecekan kesehatan terhadap sejumlah warga yang beberapa hari lalu dari hasil pemeriksaan dinyatakan positif Covid-19
Selasa (10/8). Petugas kembali melakukan pemeriksaan terhadap warga Desa Masukau, Kecamatan Murung Pudak yang sedang menjalani isolasi mandiri tersebut.
Pemeriksaan kesehatan kepada warga desa yang sedang menjalani isolasi Mandiri ialah bentuk tanggung jawab serta kepedulian petugas terhadap warga di wilayah binaan.
Selanjutnya petugas melakukan tracking atau penelusuran terhadap warga yang memiliki kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif, dilakukan pemeriksaan guna memastikan tidak adanya penularan dan sebagai bentuk pencegahan penyebaran covid-19.
Tracking kontak menjadi hal wajib bagi Satgas Penanggulangan Covid-19 dalam rangka memutus mata rantai penularan Covid-19.
“Tracking sangat penting dilakukan untuk memutus penyebaran virus, sehingga tidak ada kasus baru / penambahan pasien” ucap Serda Herwantoro.
Terakhir, Herwantoro mengimbau warga yang sedang menjalani Isolasi mandiri untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, menjalani pola hidup sehat, mengkonsumsi makanan bergizi dan tidak di perbolehkan untuk beraktifitas keluar rumah sampai dinyatakannya hasilnya benar – benar negatif atau sembuh. (Mk-95).