Yonpom 1 Marinir Latihkan PBB Bersenjata

Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Yonpom 1 Mar) melakasanakan latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) Bersenjata di lapangan Apel Yonpom 1 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (30/06/2021).

Latihan PBB ini dilaksanakan setelah giat Apel pagi dan dipimpin langsung oleh Letda Marinir M. Kodu yang sehari – harinya menjabat sebagai Pjs. Perwira Seksi Intelijen (Pasi Intel) Yonpom 1 Mar.

Latihan ini juga bertujuan untuk mengingat kembali kemampuan dasar yang harus dikuasai oleh seorang prajurit yaitunya kemampuan PBB bersenjata dan tidak bersenjata yang baik dan benar.

Komandan Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Danyonpom 1 Mar) Mayor Laut (PM) Daniel Dwi Handoyo, S.H., mengatakan bahwa selain untuk mengingat kembali latihan PBB ini juga sangat berguna untuk meningkatkan kedisiplinan dan mental seorang prajurit. Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 yaitu dengan memakai masker dan menjaga jarak selama kegiatan berlangsung.

Related posts