Danyonif 3 Marinir Beri Arahan Prajurit Yang Akan Seleksi Diktukba

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka meningkatkan semangat dan motivasi kepada  prajurit tamtama terbaik yang akan mengikuti seleksi Pendidikan Pembentukan Bintara TA. 2021, Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto,S.E.,MSDA memberikan pengarahan secara langsung di Markas Komando Batalyon Infanteri 3 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (28/06/2021).

Sebanyak 17 prajurit Yonif 3 Marinir tersebut akan mulai melaksanakan seleksi pada hari Rabu tanggal 30 Juni 2021 di Puslatdiksarmil Juanda Surabaya dan bergabung dengan ribuan prajurit lainnya di jajaran TNI AL. Pada kesempatan tersebut Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto,S.E.,MSDA menyampaikan agar prajurit betul-betul serius dalam mengikuti seleksi dengan mengeluarkan seluruh kemampuan dan potensi terbaik yang selama beberapa bulan terakhir telah disiapkan oleh Satuan guna mendapatkan hasil maksimal dan lulus dengan nilai terbaik.

“Jagalah semangat dan motivasi kalian untuk mewujudkan impian menjadi seorang bintara walaupun harus bersaing dengan ribuan prajurit lainnya, selaku Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir, saya sangat yakin dengan kemampuan yang kalian miliki untuk menghadapi persaingan dalam pelaksanaan seleksi tersebut. Dengan senantiasa diiringi doa oleh seluruh keluarga besar  Batalyon Infanteri 3 Marinir, Insya Allah kalian semua akan berhasil menjadi yang terbaik dan selanjutnya mengikuti pendidikan di Sekolah Bintara”, pungkasnya.

Selama kegiatan berlangsung tetap mengedepankan protokol kesehatan pencegahan covid-19.

Related posts