Jakarta, PW: Para prajurit Batalyon Zeni 1 Marinir (Yon Zeni 1 Mar) kembali melaksanakan rehab sarana dan prasarana yang ada di Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, kali ini yang menjadi objek rehab para prajurit Yon Zeni 1 Mar adalah sarana jaga pos Charlie yang berada di dalam Kesatriaan, Rabu (17/06/2020).
Pos jaga Kesatrian merupakan tempat berlindilung dan beristirahat bagi para prajurit yang sedang melaksanakan dinas jaga 1×24 jam serta bertanggung jawab penuh terhadap keamanan yang ada di Kesatrian dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Tujuan dari rehab pos jaga Charlie ini sendiri adalah demi kenyamanan dan keamanan para prajurit Korps Marinir yang sedang berdinas jaga sehingga dapat melaksanakan dinas jaga dengan maksimal.
Perehaban pos jaga Charlie ini meliputi penggantian atap baja ringan dan juga pemasangan genteng baru, “Perhaban ini sudah berjalan sekitar 75% dari konstruksi yang sudah dibuat dan akan segera diselesaikan agar bisa digunakan kembali untuk berdinas menjalankan tugas jaga pengamanan Kesatrian,” ujar Danyon Zeni 1 Mar Letkol Marinir Anang Agus Wahyudi, S.H., M.Tr.Opsla.