Jakarta, PW: Jelang digelarnya serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) III Jakarta, Letkol Marinir Deyna Hakim Galuh Tirta Negara, S.I.Kom., membacakan memorandum kepada calon penggantinya Mayor Marinir Amin Surya Laga, M.Tr.Opsla., yang sebelumnya menjabat sebagai Paban Rengar Sops Pasmar 1 yang dilaksanakan di Ruang Rapat Mako Yonmarhanlan III Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara, Kamis (15/04/2021).
Kegiatan memorandum ini diawali dengan penyampaian paparan pogram kerja dan anggaran yang telah dilaksanakan selama masa kepemimpinannya, selain itu juga menyampaikan berbagai permasalahan yang ada dan solusi yang dijalankan serta hasil dari program kerja yang telah dilaksanakan.
Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan paparan dari Perwira Staf Inteljen, Staf Operasi, dan Staf Administrasi dan Staf Logistik.
Penyampaian memorandum tersebut bertujuan untuk memberikan pembinaan terhadap seluruh jajaran dan memahami tugas pokok dan tanggung jawab satuan, kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan naskah memorandum yang dirangkai dengan penyerahan naskah memorandum oleh pejabat lama ke pejabat baru.
Bersamaan dengan kegiatan tersebut, juga dilaksankan pembacaan memorandum Ketua Ranting E Cabang 1 Korcab Pasmar 1 dari Ny. Ariastuti Deyna Hakim Galuh Tirta Negara kepada Ny. Dika Amin Surya Laga yang dilaksanakan di Ruang Jalasenastri Gedung Fatmawati Mako Yonmarhanlan III.
Pada kesempatan tersebut, menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada para pengurus Cabang Ranting E Cabang 1 Korcab Pasmar 1 atas segala dedikasi, loyalitas, dan pengabdian yang telah diberikan selama menjabat Ketua Ranting E Cabang 1.
“Keberhasilan ini tidak lepas dari upaya menciptakan suasana yang kondusif, terjalinnya komunikasi yang baik dan kerjasama tim adalah suatu kontribusi yang positif,” ujar Ny. Ariastuti Deyna Hakim Galuh Tirta Negara.
Setelah prosesi sertijab yang rencananya akan dilaksankan besok, selanjutnya Letkol Marinir Deyna Hakim Galuh Tirta Negara, S.I.Kom., akan menempati jabatan baru sebagai Pabanren Srena Mako Kormar.