TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) PW : Komandan Kompi Markas Brigade Infanteri 2 Marinir Mayor Marinir La Ode Arjuna memimpin upacara kenaikan pangkat prajuritnya di Kesatrian Marinir R. Suhadi Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (16/04/2025).
Sebanyak Tiga Belas prajurit Kompi Markas Brigif 2 Marinir menyandang pangkat baru satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula periode 1 April 2025, dengan rincian 9 Bintara dan 4 Tamtama.
Komandan Kompi Markas Brigif 2 Marinir menyampaikan bahwa kenaikan pangkat merupakan salah satu wujud penghargaan dari dinas atas prestasi, dedikasi dan loyalitas yang sudah ditunjukkan oleh para prajurit dan juga sebagai kebanggaan bagi keluarga. Kenaikan pangkat juga merupakan bagian dari pelaksanaan sistem pembinaan karier prajurit dan seluruh proses pembinaan itu dilakukan secara sistematis dan berkesinambungan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
“Kenaikan pangkat ini merupakan kehormatan yang mengandung konsekuensi kewajiban untuk menjaga, memelihara dan memberikan teladan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” tegas Mayor Marinir La Ode Arjuna.
Dalam kesempatan tersebut Komandan Kompi Markas Brigif 2 Marinir atas nama pribadi dan seluruh jajaran Kima Brigif 2 Marinir mengucapkan selamat kepada prajurit atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula.
Selesai upacara kenaikan pangkat dilanjutkan dengan tradisi mandi air kembang dan pemberian ucapan selamat kepada prajurit yang naik pangkat.