Jakarta, PW: TNI AL, Dispen Kormar, Pasmar 1 (Jakarta). Dua jabatan Komandan Satuan Pelaksana (Dansatlak) Pasmar 1 diserahterimakan dalam Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin oleh Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., CHRMP., M.Tr.Opsla., M.Han., di Ruang Rekereasi Yonif 6 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (15/04/2025).
Dua jabatan tersebut adalah jabatan Komandan Detasemen Provost (Dandenprov) Pasmar 1 yang diserahterimakan dari Letkol Laut (PM) Encep Junjunan, S.Pd., kepada Letkol Laut (PM) Shodiq Mardiyan, S.T., yang sebelumnya menjabat sebagai Kadislidkrim Pamfik Pomal Lantamal V, selanjutnya Letkol Laut (PM) Encep Junjunan akan menempati jabatan baru sebagai Komandan Polisi Militer (Danpomal) Lantamal XIII Tarakan.
Kemudian jabatan Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) XII Pontianak diserahterimakan dari Letkol Marinir Agus Mutaqim, S.E., M.Tr.Opsla., yang akan menempati jabatan baru sebagai Perwira Staf Operasi (Pasops) Denma Kormar kepada Mayor Marinir Saiful Anam, CTMP., yang sebelumnya menjabat sebagai PS. Pasops Denma Kormar.
Dalam sambutannya Danpasmar 1 mengatakan bahwa serah terima jabatan ini merupakan proses regenerasi guna memastikan keberlanjutan dan peningkatan yang telah dicapai saat ini agar tercipta peningkatan kualitas kinerja organisasi secara menyeluruh.
“Selanjutnya kepada seluruh prajurit saya perintahkan agar memberikan dukungan sepenuhnya kepada Komandan yang baru, dalam melaksanakan program dan tugasnya demi kemajuan Satuan kalian,” pesan Danpasmar 1.
Mengakhiri sambutannya Danpasmar 1 juga memberikan ucapan terima kasih kepada pejabat lama yang telah mendedikasikan seluruh kemampuan demi kemajuan Satuan sekaligus berharap kepada pejabat baru agar terus memberikan ide dan inovasi yang kreatif demi kemajuan Satuan.