Dankolatmar Hadiri Upacara Pembukaan Pendidikan Dasar Militer Dan Pelatihan Manajerial Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia Batch -3 Tahun 2025

Dispen Kormar (Pasuruan) PW : Komandan Komando Latih Korps Marinir (Dankolatmar) Kolonel Marinir Dede Harsana, S.A.P., M.Han beserta Perwira Staf Mako Kolatmar, Danlatsus, Danpulatpasrat serta Danpuslatpurmar 3 Grati hadir pada upacara Pembukaan Pendidikan Dasar Militer Dan Pelatihan Manajerial Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia Batch -3 Tahun 2025 di Lapangan Apel Brigif 2 Marinir Trian Mar R. Suhadi Gedangan, Sidoarjo, Senin (14/04/2025).

Bertindak sebagai Irup Laksamana Pertama TNI Edi Rusdianto ( Dankolat 9 SPPI Unhan ), Pendidikan dasar militer dan pelatihan manajerial yang akan dilaksanakan ini memegang peran krusial sebagai langkah awal dalam pembentukan karakter, kedisiplinan dan loyalitas terhadap negara untuk membentuk sikap dan perilaku yang kuat dan tangguh.

Dalam amanatnya Irup menyampaikan, bahwa program SPPI Unhan bertujuan untuk menumbuhkan dan membina pemimpin muda yang memiliki semangat pengabdian, kepemimpinan yang inklusif, dan komitmen terhadap kemajuan bangsa. Keberhasilan pelaksanaan program SPPI Batch-1 dan Batch-2 adalah bukti nyata bahwa program strategis ini mampu menghasilkan transformasi yang signifikan bagi pelaksanaan kegiatan distribusi makanan bergizi di Indonesia.

 

Kepada para peserta, saya berharap saudara dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya. Jadikanlah setiap ilmu dan pengalaman yang diperoleh sebagai bekal untuk mengembangkan diri, memperkuat karakter dan memberikan kontribusi nyata bagi bangsa dan negara. Ingatlah, tantangan yang saudara hadapi saat ini bukanlah halangan, melainkan bagian dari proses pembentukan karakter dan kepemimpinan yang akan memperkaya perjalanan karir saudara, ujarnya.

 

Turut hadir pada acara tersebut, Danpasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Nanang Saefulloh, S.E., M.M, Wadan Pasmar 2, beserta pejabat utama Pasmar 2, Komandan Kolak Pasmar 2, Komandan Satlak Pasmar 2, serta undangan.

Related posts