(Surabaya). Dalam rangka Kejuaraan Karate Kediri Open Piala Danbrigif 16 Wira Yudha tahun 2025, Komandan Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir Letkol Marinir Hayat Tegar, M.Tr.Opsla., melepas Kontingen Karate Cabsus Shoto-Kai Marinir Pasmar 2 di Dojo Sea Ghost Yontankfib 2 Mar Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya. Jumat (11/04/2025).
Turut hadir pada kegiatan pelepasan atlet ini Wadanyontankfib 2 Mar Mayor Marinir Yugo Prastowo beserta seluruh Perwira Staf dan Kompi Yontankfib 2 Mar berikut dengan para Atlet Militer, KBM (Keluarga Besar Marinir) serta Official Kontingen Karate Cabsus Shoto-Kai Marinir Pasmar 2.
Para atlet direncanakan akan turun di beberapa kelas kejuaraan yang diselenggarakan di GOR Jayabaya Kota Kediri mulai tanggal 12-13 April 2025.
Komandan Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir selaku Kayanus Karate Pasmar 2 menyampaikan, “Junjung tinggi sportifitas, tunjukkan bahwa Kontingen Cabsus Shoto-Kai Marinir Pasmar 2 memiliki dedikasi tinggi dalam berlatih. Kejuaraan ini bukan hanya ajang perolehan prestasi tetapi juga sebagai momentum untuk mengharumkan TNI AL khususnya Korps Marinir,” tegas Komandan.