TNI AL, Pasmar 1. Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) l Belawan melaksanakan kauseri agama guna membina dan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, bertempat di Mako Lantamal I Belawan Jl. Serma Hanafiah No 01 Belawan, Medan, Kamis (10/04/2025).
Kauseri agama merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan prajurit Yonmarhanlan l sebagai upaya pembinaan satuan kepada personel. Dlam kegiatan kali ini prajurit Yonmarhanlan l melaksanakan kauseri agama terpusat di Mako Lantamal I bagi yang beragama Muslim dilaksanakan di Mesjid Al-Abrar Lantamal l dengan penceramah Ustadz Muhammad Akbar sedangkan bagi beragama Nasrani melaksanakan pembinaan rohani dari Serka Mar Apri Hutabarat di Gedung Kauseri Lantamal.
Ditempat berbeda, Danyonmarhanlan I Letkol Marinir Remon Dabukke, M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa dengan kauseri agama diharapkan akan menumbuhkan dan mempertebal keimanan dan ketaqwaan prajurit Yonmarhanlan l sehingga dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari baik dalam kedinasan maupun dalam hidup bermasyarakat.
“Kauseri agama juga sebagai refleksi dan pembinaan mental secara pribadi serta mengoreksi diri kita masing-masing agar kita selalu bersyukur atas nikmat dan keberkahan dari Tuhan Yang Maha Esa,” ucap Danyonmarhanlan l.