Komandan Pasmar 2 Terima Wajib Kunjung Taruna AAL

Dispen Kormar TNI AL (Surabaya) PW : Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Nanang Saefulloh, S.E., M.M., didampingi Ketua Korcab Pasmar 2 Gabungan Jalasenastri Korps Marinir Ny. Erfin Nanang Saefulloh menerima wajib kunjung Taruna dan Taruni Akademi Angkatan Laut (AAL) di kediaman Jl. Embong Kenongo, Surabaya. Minggu (23/03/2025).

Wajib kunjung Taruna AAL diikuti oleh 10 Taruna yang terdiri dari 8 Taruna dan 2 Taruni tingkat II angkatan 72 dipimpin oleh Perwira pendamping Kapten Marinir Ahmad Setyo Nugroho, S.S.T.Han di terima langsung oleh Komandan Pasmar 2.

 

Pada kesempatan tersebut, Komandan Pasmar 2 menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi mengucapkan selamat datang kepada para Taruna dan Taruni yang telah hadir dalam rangka wajib kunjung Taruna AAL.

Komandan Pasmar 2 berpesan kepada Taruna dan Taruni agar selalu mengikuti semua kegiatan dengan penuh optimis dan laksanakan dengan sebaik-baiknya serta tetap jaga kondisi fisik dan mental supaya tetap prima untuk mengikuti setiap kegiatan yang diberikan oleh lembaga, baik dalam hal pembelajaran maupun kegiatan sehari-hari.

Komandan Pasmar 2 berharap dengan adanya kegiatan wajib kunjung ini, semoga dapat menjalin silaturahmi dan saling mengenal antara Taruna dengan pejabat di Jajaran Korps Marinir, khususnya Pasmar 2.

 

Hadir pada acara tersebut Aslog Danpasmar 2 Kolonel Marinir Bayu Aji A.W., Dandenma Pasmar 2 Mayor Marinir Yusman Efendi serta pengurus Jalasenastri Korcab Pasmar 2 Gabungan Jalasenastri Korcab Pasmar 2

Related posts