Dispen Kormar, TNI Angkatan Laut, (Nunukan) PW : Di tengah suasana Bulan Ramadhan, prajurit Pasmar 2 Korps Marinir yang tergabung dalam Satgasmar Pam Ambalat XXX melaksanakan perawatan dan memanen buah timun yang berada di kebun ketahanan pangan Markas Komando Taktis (Makotis) Satgasmar Pam Ambalat, Desa Tanjung Aru, Sebatik, Nunukan, Kalimantan Utara. Kamis (20/03/2025).
Dengan tidak menghalangi tugas pokok menjaga perbatasan Indonesia – Malaysia dan ibadah Puasa, personel Satgasmar Pam Ambalat XXX melaksanakan perawatan tanaman Sayur mayur yang berada kebun ketahanan pangan dengan berbagai macam jenis tanaman sayuran seperti Kangkung, Sawi, Seledri dan buah mentimun yang juga memasuki masa panen.
Dansatgasmar Pam Ambalat XXX Kapten Marinir Oki Prabowo menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dapat bermanfaat, produktif dan positif serta menjadi sumber ketahanan pangan mandiri bagi Satgasmar Pam Ambalat XXX dan masyarakat sekitar.