(Sidoarjo). Dalam rangka kesiapsiagaan, Prajurit Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) mobilisasikan personel Bawah Kendali Operasi (BKO) Lanudal Juanda mengikuti apel kesiapan prajurit dan materiel pengamanan VVIP kunjungan kerja Presiden RI Jenderal TNI (Purn) H. Prabowo Subianto di wilayah Jawa Timur di Bandar Udara Internasional Juanda, Sedati, Sidoarjo. Senin (17/03/2025).
Momen ini yang bertujuan melaksanakan pengecekan kesiapan pengamanan personel dan materiel dalam rangka pengamanan VIP/VVIP Kunker Presiden RI, Yonranratfib 2 Mar mengerahkan Kendaraan Tempur (Ranpur) AMX 10 P untuk melaksanakan apel kesiapan bersama unsur yang terlibat dalam kegiatan tersebut.
Komandan Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir Mayor Marinir Arif Wahyudi, M.Tr.Opsla. menegaskan, “Bahwa tergabungnya Prajurit Yonranratfib dalam kegiatan pengamanan, merupakan implementasi nyata prajurit Jalasena satuan Kavaleri Korps Marinir TNI AL dalam turut serta dalam mengamankan dan menjaga stabilitas keamanan negara,” tegasnya.