TNI AL, Marinir (Kupang) Dalam rangka menjalin komunikasi sosial dengan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Kupang, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII Kupang Letkol Marinir Fernando S. Lumi bersama Komandan Lanudal Kupang Letkol Laut (P) Arief Sukmono Akbar melaksanakan Courtesy Call (CC) kepada Pejabat Walikota Kupang Bapak Linus Lusi M.Pd. di Kantor Walikota Kupang Jalan S.K. Lerik Kelapa Lima Kota Kupang Nusa Tenggara Timur. Rabu,(8/01/2025).
Dalam kesempatan tersebut Danyonmarhanlan VII Kupang berkesempatan memperkenalkan diri kepada Pejabat Walikota Kupang serta sebagai perwakilan TNI Angkatan Laut dalam Koordinator Lintas Sektoral dengan jajaran Pimpinan Daerah wilayah Kota Kupang, turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Perhubungan Kota Kupang Bernadinus Mere, dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Kupang, Rudi Abubakar
Danyonmarhanlan VII Kupang menyampaikan bahwa Courtesy Call merupakan salah satu bentuk ajang silaturahmi yang dilakukan oleh para pejabat baru, tak terkecuali Danyonmarhanlan VII Kupang, dan melalui kegiatan ini komunikasi sosial lintas sektoral akan menambah hubungan yang baik antara Yonmarhanlan VII Kupang dengan Pemerintah Daerah Kota Kupang.