MIMIKA – PW:Satgas Yonif 611/Awang Long menggelar kegiatan pengawalan bus untuk mengantar masyarakat Desa Banti berbelanja di Polsek Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Rabu (11/12/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI untuk memastikan keamanan dan kenyamanan warga dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Dengan pengawalan dari Satgas, masyarakat merasa lebih tenang dan aman saat berbelanja, terutama di tengah tantangan aksesibilitas dan keamanan di daerah tersebut. Selain itu, kegiatan ini juga menciptakan interaksi positif antara TNI dan masyarakat, memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Danpos Banti Lettu Inf Candra Jaya, S.I.P.,…
Baca SelengkapnyaDay: December 11, 2024
Pangkoarmada III Turut Hadir Menyaksikan Keberhasilan Penembakan Senjata Khusus TNI AL
TNI AL/Koarmada III – Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI Hersan, S.H.,M.Si., turut serta mendampingi Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali yang onboard di atas kapal markas KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (KRI RJW)-992, dimana Kasal memimpin dan memberikan perintah langsung untuk pelaksanaan penembakan Rudal Exocet. Selasa (10/12/24) TNI AL berhasil menembakkan Rudal Exocet MM-40 B3 dari Kapal Perang KRI R.E. Martadinata (KRI REM)-331 dan hancurkan sasaran strategis darat yang berada di Pulau Gundul, Kepulauan Karimun Jawa. Dalam penembakan ini, Rudal Exocet MM-40 B3 yang diluncurkan dari KRI…
Baca SelengkapnyaGAGALKAN PENYELUNDUPAN ROKOK ILEGAL DI MERAK, TNI AL SELAMATKAN KERUGIAN NEGARA SEBESAR 9,6 MILYAR RUPIAH
Jalesveva Jayamahe, Jakarta, 11 Desember 2024 — Untuk kesekian kalinya, TNI AL kembali menggagalkan upaya penyelundupan rokok non cukai (ilegal) yang berhasil diamankan oleh Prajurit Pangkalan TNI AL (Lanal) Banten bertempat di Pelabuhan Merak, Banten. Selasa (10/12) Dihadapan awak media, Komandan Lanal Banten Kolonel Laut (P) Arif Rahman menjelaskan kronologis penangkapan ini berawal dari adanya informasi dari masyarakat bahwa terdapat 1 unit kendaraan tronton warna hijau mencurigakan yang terparkir lama di area SPBU Cikuasa. Menindaklanjuti informasi tersebut dan setelah dipastikan kebenarannya, tim Lanal Banten segera memeriksa kendaraan tersebut dan…
Baca SelengkapnyaDANLANAL SEMARANG HADIRI PERESMIAN FLYOVER ARTERI MADUKORO SEMARANG
Semarang – Pembangun Flyover Arteri Madukoro Semarang sepanjang 1.500 meter yang terdiri dari 220 meter jembatan, 485 meter oprit dan 795 meter jalan pengarah, telah selesai dilaksanakan pembangunan oleh Kementerian PUPR melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Tengah D.I Yogyakarta Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga yang dimulai pada April 2023 dan selesai Mei 2024. Danlanal Semarang Letkol Laut (P) Akbar Abdullah, M.Tr.Opsla menghadiri acara peresmian Flyover Arteri Madukoro yang terletak persis di depan Mako Lanal Semarang, Tawangsari, Kota Semarang diresmikan langsung oleh Presiden RI Jenderal TNI Purn…
Baca SelengkapnyaPRAJURIT LANAL SEMARANG TATAP MUKA BERSAMA DANLANTAMAL V
Semarang – Tatap Muka merupakan interaksi atau komunikasi interpersonal yang dilakukan bertemu langsung secara fisik dalam membentuk bersosialisasi dan sharing pengalaman individu serta informasi-informasi secara efektif. Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) V Surabaya Laksamana Pertama TNI Dr. Arya Delano, S.E., M.Pd., M.Han yang didampingi oleh Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Semarang Letkol Laut (P) Akbar Abdullah, M.Tr.Opsla melaksanakan Tatap Muka dengan seluruh Prajurit dan PNS Lanal Semarang. Bertempat di Gedung Mandalika Mako Lanal Semarang, Tawangsari, Kota Semarang. Rabu (11/12/2024). Dalam acara tatap muka tersebut Danlanal Semarang…
Baca SelengkapnyaPrajurit Resimen Artileri 2 Marinir Laksanakan Pengamanan Sepakbola BRI Liga 1
TNI AL. Dispen Kormar (Surabaya). Dalam rangka suksesnya penyelenggaraan agenda sepakbola BRI Liga 1, segenap prajurit “Balasangga Danurgraha” Resimen Artileri 2 Marinir turut mengamankan pertandingan antara Persebaya vs Persik Kediri dengan kekuatan 1 Satuan Setingkat Kompi (SSK) Dpp Lettu Mar Viktor Aji Hersanto bertempat Stadion Gelora Bung Tomo – Surabaya. Rabu (11/12/2024). Keterlibatan prajurit Menart 2 Marinir dalam menyukseskan even sepak BRI Liga 1 merupakan implementasi taklimat Komandan Korps Marinir Mayjen TNI Endi Supardi, S.E.,M.M.,M.Tr.Opsla.,CHRMP.,CRMP yaitu “Menjaga kepercayaan rakyat dan selalu siap kapanpun Negara memanggil kita hadir dan berhasil…
Baca SelengkapnyaMenyambut Natal Dan Tahun Baru Babinsa 1513-01/Piru Melaksanakan Bakti Bersama Jemaat Morekau
SBB PW Babinsa 1513-01/Piru, Desa Morekau, Serda William Salelua melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa pemasangan tenda Natal di Gereja Ebenhaezer Jemaat Morekau Unit 2 Efrata. Kec seram barat kab seram bagian barat (SBB) 12/12/2024 Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut perayaan Natal yang penuh sukacita dan damai. Kehadiran Serda William Salelua dalam kegiatan tersebut mendapat sambutan hangat dari warga jemaat dan Bakti sosial ini tidak hanya membantu dalam persiapan perayaan Natal, tetapi juga mencerminkan kedekatan antara TNI, khususnya Babinsa, dengan masyarakat setempat. Kegiatan ini sekaligus menegaskan komitmen TNI dalam…
Baca SelengkapnyaBabinsa 1513-02/taniwel Melaksanakan Komsos Di Desa Binaanya
SBB PW Selasa, tanggal 12 Desember 2024, Babinsa 1513-02/Taniwel, Desa Uwet, Kecamatan Taniwel, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), Serka Tuhuteru melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat Desa Uwet. Kegiatan ini berlangsung di kediaman Bapak Ace Latue dan bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di desa menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru. Dalam pertemuan tersebut, Serka Tuhuteru menyampaikan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga situasi desa agar tetap kondusif, aman, dan damai. Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, biasanya aktivitas masyarakat meningkat, termasuk kegiatan ibadah…
Baca SelengkapnyaKodiklatal Tingkatkan Kemampuan Prajurit melalui Latihan Bantuan Hidup Dasar (BHD)
Surabaya, 11 Desember 2024—- Kodiklatal TNI AL mengadakan pelatihan Basic Life Support (BLS) bagi prajurit di berbagai satuan pendidikan. Pelatihan ini bertujuan membekali prajurit dengan kemampuan menyelamatkan nyawa dalam kondisi darurat, baik di medan tugas maupun kehidupan sehari-hari. Latihan yang berlangsung selama enam hari (9–16 Desember 2024) melibatkan narasumber berpengalaman, seperti Laksma TNI (Purn) dr. Benny Jovy dan Kolonel Laut (K) dr. Jemmy Sasongko, serta instruktur dari RSPAL dr. Ramelan dan Diskes Lantamal V serta Satkes Kodiklatal. Materi yang diajarkan mencakup resusitasi jantung paru (RJP), teknik bantuan pernapasan, dan perbedaan…
Baca SelengkapnyaDankodiklatal Saksikan Penembakan Senjata Khusus Dalam Latopslagab II Tahun 2024
Surabaya, 11 Desember 2024, —— Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah menyaksikan secara langsung penembakan senjata yang merupakan kegiatan dalam Latihan Operasi Laut Gabungan (Latopslagab) II Tahun 2024. Penembakan Rudal Exocet MM-40 B3 dari KRI R.E. Martadinata (REM)-331 tersebut, menghancurkan sasaran strategis darat yang berada di Pulau Gundul, Kepulauan Karimun Jawa. Selasa, (10/12/2024). Kegiatan latihan penembakan ini dipimpin oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali yang onboard di atas kapal markas KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (KRI RJW)-992, dimana Kasal memberikan perintah langsung untuk pelaksanaan…
Baca Selengkapnya