Kegiatan Bakti Babinsa Koramil 1513-02/Taniwel Bersama Warga di Desa Nikulukan

 

SBB PW Senin, 02 Desember 2024, Babinsa Koramil 1513-02/Taniwel, Serka Roni Legotena, melaksanakan kegiatan bakti sosial bersama masyarakat di Desa Nikulukan, Kecamatan Taniwel, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB). Kegiatan ini difokuskan pada membantu penggalian pondasi rumah milik Bapak Kaleb Liline.

Dalam semangat gotong royong, Serka Roni Legotena bekerja bersama beberapa warga setempat untuk mempercepat proses pembangunan rumah.

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk dukungan fisik, tetapi juga sebagai upaya mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat.

Serka Roni menekankan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata peran TNI dalam membantu kesulitan masyarakat.

Sebagai Babinsa, sudah menjadi tugas saya untuk hadir dan membantu masyarakat, terutama dalam kegiatan yang membutuhkan kerja sama seperti ini. Gotong royong adalah warisan budaya bangsa yang harus terus kita lestarikan,” ungkapnya.

Warga Desa Nikulukan menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut. Salah satu warga yang ikut terlibat menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan dan perhatian yang diberikan oleh TNI.

Kehadiran Pak Babinsa sangat membantu kami, terutama dalam pekerjaan berat seperti penggalian pondasi ini. Semoga hubungan baik antara TNI dan masyarakat terus terjaga,” ujar seorang warga.

Selain membantu penggalian pondasi, Serka Roni juga memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan pesan-pesan kebersamaan dan pentingnya menjaga kerukunan dalam kehidupan bermasyarakat.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, Babinsa Koramil 1513-02/Taniwel terus menunjukkan perannya sebagai bagian penting dari masyarakat. Gotong royong tidak hanya mempercepat pekerjaan, tetapi juga memperkuat solidaritas dan rasa kebersamaan di Desa Nikulukan @dy

Related posts