Prajurit Yonmarhanlan XII Laksanakan Urikkes Kenaikan Pangkat

Pontianak, PW: TNI AL, Pasmar 1. Dalam rangka untuk memenuhi syarat kenaikan pangkat, Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XII Pontianak yang akan diusulkan kenaikan pangkat pada periode 01 April 2025 melaksanakan Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikkes) di Diskes Lantamal XII, Sungai Jawi Luar, Kec. Pontianak Bar, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Kamis (19/09/2024).

Urikkes tersebut sebagai syarat untuk melengkapi administrasi prajurit untuk usulan kenaikan pangkat, sekaligus merupakan salah satu upaya untuk memberikan wawasan dan pemahaman akan pentingnya kesehatan diri guna mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas serta tanggung jawab yang diemban oleh setiap prajurit. Pemeriksaan diawali dengan pengecekan personel, pengisian blangko, dilanjutkan dengan Tes urikkes meliputi, cek urine, darah, THT, mata, tensi, air seni, jantung, paru-paru, gigi, dan pemeriksaan umum.

Lebih lanjut, Danyonmarhanlan XII Pontianak Mayor Marinir Agus Mutaqim, S.E., M.Tr.Opsla., menyampaikan kepada prajuritnya bahwa Urikkes tersebut wajib dilaksanakan sebagai salah satu sarana kontrol untuk mengetahui kondisi kesehatan pribadi masing-masing prajurit, apakah ada gejala dan gangguan kesehatan, sehingga dapat diambil tindakan cepat dan tepat untuk pencegahannya.

“Prajurit yang kondisi kesehatannya memenuhi syarat akan diusulkan naik pangkat ke yang lebih tinggi dari pangkat sebelumnya,” ujar Danyonmarhanlan XII.

Related posts