Danyonif 5 Marinir Dampingi Asops Danpasmar 2 Dan Danbrigif 2 Marinir Kunjungi Latihan Prasatgas Ambalat XXX Ta.2024

TNI AL, Dispen Kormar (Pasuruan) PW : Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Ahmad Fauzi, M.Tr.Opsla mendampingi Asops Danpasmar 2 Kolonel Marinir Joko Fitrianto dan Danbrigif 2 Mar Kolonel Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla meninjau langsung pelaksanaan latihan Pratugas Satgasmar Pam Ambalat XXX TA.2024 di Pusat Latihan Pertempuran Marinir (Puslatpurmar) 3 Grati, Pasuruan. Kamis (30/05/2024).

Pada pelaksanaan peninjauan latihan ini Asops Danpasmar 2 menyampaikan bahwa penugasan merupakan suatu kehormatan bagi prajurit dari pangkat paling rendah sampai dengan pangkat yang paling tinggi. “Laksanakan latihan dengan serius untuk mempertajam naluri dalam menghadapi situasi apapun,” tegas Asops Danpasmar 2.

Lebih Lanjut, Asops Danpasmar 2 meminta kepada seluruh prajurit untuk melaksanakan latihan dengan semangat dan melaksanakan semua tahap latihan yang diberikan oleh para pelatih, dengan tetap perhatikan faktor keamanan baik personel maupun material. “Dalam penyelenggaraan latihan diharapkan menyerupai dengan situasi seperti yang akan dihadapi pada medan operasi sesungguhnya, guna mengantisipasi dan meminimalisasi kejadian pelanggaran di daerah perbatasan, maka prajurit yang akan bertugas harus dibekali dengan berbagai latihan sesuai situasi yang akan dihadapi di daerah perbatasan”, ungkapnya.

Di akhir arahan Asops Danpasmar 2 berpesan agar seluruh prajurit selalu menjaga nama baik pribadi, keluarga, satuan dan TNI pada umumnya, agar tugas yang diberikan oleh Negara dapat berhasil dengan maksimal.

“Selamat berlatih, jaga kekompakan dan tetap semangat dalam melaksanakan latihan pratugas ini guna menyongsong tugas mulia,” pungkas Asops Danpasmar 2.

Related posts