Kab. Bogor, PW: TNI AL, Pasmar 1. Atlet karate Batalyon Infanteri 4 Marinir (Yonif 4 Mar) berhasil meraih prestasi dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) INKAI Jawa Barat tahun 2024 yang digelar di Sport Hall PMPP, Kab. Bogor, Minggu (26/05/2024).
Sertu Marinir Rindra Prasetya berhasil meraih medali emas pada kategori Kumite perorangan putra kelas 84 Kg. Krjuaraan inj merupakan salah satu ajang bergengsi yang memperlombakan para karateka terbaik guna mencari bibit berbakat dimana nantinya dapat dikembangkan supaya mendapatkan prestasi yang lebih baik lagi kedepannya.
Selain itu, ajang kejuaraan ini sebagai bentuk pengaplikasian dari pembinaan personel di jajaran Yonif 4 Marinir karena berkat usaha berlatih dengan keras serta kedisiplinan yang tinggi sehingga bisa mengukir prestasi untuk mengharumkan nama satuan.
Lebih lanjut Danyonif 4 Mar Letkol Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago menyampaikan bahwa prestasi yang diraih oleh Sertu Marinir Rindra Prasetya merupakan hasil kerja keras dalam berlatih selama ini, sehingga berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan. “Semoga kedepannya atlet Karate Yonif 4 Marinir bisa membawa harum nama satuan tidak hanya berprestasi di ajang Nasional bahkan Internasional,” imbuhnya.