TNI AL, Dispen Kormar (Sidoarjo) PW : Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, prajurit Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan kauseri agama islam di Musholla Baitul Muttaqien Yonif 1 Marinir, Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (06/05/2024).
Kegiatan kauseri agama islam tersebut dengan penceramah Wakil Komandan Kompi Barakuda Yonif 1 Marinir Lettu Marinir Saiful Jihad dengan tema “Menafsirkan Surat Al Lahab,” dimana surat tersebut turun untuk memperingatkan dan mengancam Abu Lahab serta istrinya Ummu Jamil yang telah memusuhi Nabi Muhammad SAW dan ajaran Islam.
Lettu Marinir Saiful Jihad juga menyampaikan bahwa Surat Al Lahab juga menunjukkan bahwa orang-orang yang menentang ajaran Allah dan Rasul-Nya akan mendapatkan kehancuran dan kerugian.
“Surat Al Lahab menunjukkan bahwa Allah SWT akan memberikan balasan yang setimpal bagi setiap hamba-Nya, baik yang taat maupun yang durhaka, orang yang taat akan mendapatkan kemenangan dan pahala di dunia dan akhirat, sedangkan orang yang durhaka akan mendapatkan kerugian dan hukuman di dunia dan akhirat,” jelas Lettu Marinir Saiful Jihad
Sementara itu, Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Roni Saputra, M.Tr.Opsla menyampaikan agar seluruh prajuritnya terus mempelajari agama yang telah menjadi pedoman hidup agar menjadi prajurit yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.