Jakarta, PW: TNI AL, Dispen Kormar (Jakarta). Prajurit Pasmar 1 yang dipimpin langsung oleh Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., CHRMP., M.Tr.Opsla., M.Han., mengikuti Exit Briefing Komandan Korps Marinir (Dankormar) Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr. (Han)., bertempat di lapangan Apel Brigif 1 Marinir, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (13/11/2023).
Dalam acara Exit Briefing ini, Dankormar berkesempatan mengucapkan terima kasih kepada seluruh prajurit dan para Komandan Satuan yang telah memberikan kontribusi dan dukungan penuh selama menjabat sebagai Dankormar.
Dalam amanatnya, Dankormar mengatakan, “Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada kalian semua atas profesionalisme yang sudah ditunjukkan dengan baik, termasuk prajurit yang sedang bertugas di medan operasi, terus jaga nama baik, kebanggaan dan kegembiraan yang sudah kalian tunjukkan sehingga kalian mampu mendapat kedigdayaan di manapun kalian berada, kalian sudah menunjukkan jatidiri sebagai prajurit petarung yang profesional” tegasnya.
“Tetaplah menjadi prajurit Korps Marinir sejati, prajurit Marinir yang profesional agar selalu mampu menjaga nama baik Korps Marinir, TNI Angkatan Laut, TNI dan Negara Indonesia,” imbuh Dankormar.