Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) II Laksamana Muda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr.Opsla., yang diwakili Inspektur Koarmada (Ir Koarmada) II Laksma TNI Eriyawan, S.E., M.A., memimpin kegiatan Entry Meeting dengan Tim Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI oleh Penanggung Jawab 2 Wasrik BPK RI Lambang Prabowo, S.E., M.Ak., Ak., CA., CPSAK., ACPA., CSFA., bertempat di Gedung Candrasa Koarmada II Ujung Surabaya. Senin (13/11).
Pada kesempatan tersebut, Tim Wasrik BPK RI melaksanakan pemeriksaan tentang kinerja atas efektifitas penyelenggaraan operasi keamanan.
Dalam sambutan Pangkoarmada II yang dibacakan oleh Ir Koarmada II menyampaikan bahwa operasi keamanan laut adalah salah satu aspek kunci dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara di tengah tantangan yang semakin beragam di wilayah laut yang sangat luas ini, sehingga program tersebut menjadi salah satu prioritas.
Lebih lanjut bahwa penyelenggaraan operasi-operasi oleh Koarmada II ini berjalan efektif, efisien, dan sesuai dengan prinsip- prinsip akuntabilitas.
“Saya ingin menegaskan bahwa Koarmada II siap untuk memberikan data dan informasi yang diperlukan dalam pemeriksaan ini, dan kami berharap akan terjalin kerja sama yang baik antara pihak BPK RI, Koarmada II, dan semua pihak terkait lainnya,” ungkapnya.
Diakhir sambutannya Ir Koarmada II juga menegaskan kepada seluruh obyek Wasrik agar menerima Tim Wasrik dengan sebaik-baiknya, serta memahami dan melaksanakan arahan yang diberikan oleh Tim Wasrik BPK RI, sehingga pelaksanaan Wasrik nantinya dapat berjalan dengan baik dan lancar sampai akhir kegiatan.
“Saya berharap dalam kegiatan Wasrik ini agar selalu dapat dikembangkan suasana yang penuh keterbukaan dan komunikasi dialogis, sehingga dapat diperoleh informasi dan masukan yang obyektif secara timbal balik bagi kepentingan organisasi khususnya bagi Koarmada II,” pungkasnya.
Turut hadir dalam Entry Meeting, para Pejabat Utama Wilayah Surabaya, para Asisten Koarmada II, para Kasatker Koarmada II, serta para Pejabat terkait lainnya.