Jakarta, PW: TNI AL, Pasmar 1. Prajurit Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) berhasil menyabet dua penghargaan dalam ajang perlombaan Pembinaan Satuan (Binsat) Korps Marinir (Kormar) 2023. Adapun prajurit yang mendaptkan penghargaan yaitu Praka Marinir Muklisin mendapat nilai terbaik menembak senapan dan Pratu Marinir Sedilta Pilon Nubatonis sebagai speed tercepat halang rintang pada Binsat Kormar 2023 yang dilaksanakan di Kolam Renang Tirto Sagoro Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (31/10/2023)
Penghargaan tersebut diberikan oleh Komandan Korps Marinir (Dankormar) Letjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr.(Han). Keberhasilan ini merupakan capaian dari latihan yang tak akan pernah membohongi hasil, mental juang yang tinggi, program latihan yang terus dibina dan percaya diri serta doa merupakan salah satu modal dalam setiap perlombaan, sehingga dalam setiap perlombaan menghasilkan hasil maksimal.
Lebih lanjut, Danyon Taifib 1 Mar Mayor Marinir Laili Nugroho, M.Tr.Opsla., juga mengapresiasi dan merasa bangga dengan apa yang diraih prajurit Yontaifib 1 Marinir. “Ucapan selamat dan terima kasih karena mendapatkan nilai yang terbaik di ajang lomba Binsat Kormar 2023. Catatan prestasti ini diharapkan dapat menjadi contoh untuk para personel Yontaifib 1 Marinir lainnya dan memotivasi mereka untuk terus mengasah kemampuan agar dapat berprestasi,” ujarnya.
Kemudian Danyo Ttaifib 1 Mar berharap agar hasil ini semakin memacu anggota yang lainnya untuk berprestasi di bidang perlombaan yang diikuti. “Harapan saya kedepan agar hasil yang diraih kali ini sebagai pemacu semangat dalam setiap latihan bagi seluruh prajurit sehingga dapat mencapai target hasil yang maksimal dalam setiap perlombaan,” pungkas Danyon Taifib 1 Marinir.